Posts Tagged Bahasa Indonesia

Metode Kata


Proses pembelajaran MMP diawali dengan pengenalan sebuah kata tertentu. Kata kemudian dijadikan lembaga  sebagai dasar untuk pengenalan suku kata dan huruf. Kata  itu kemudian diuraikan menjadi suku kata, suku kata menjadi huruf-huruf.

Selanjutnya dilakukan proses perangkaian huruf menjadi suku kata dan suku kata menjadi kata. Artinya penguraian tadi dikembalikan lagi  ke bentuk asalnya sebagai kata lembaga (kata semula).

Karena proses pembelajaran MMP ini melibatkan serangkaian proses pengupasan dan perangkaian maka metode ini dikenal sebagai metode kupas rangkai (lawan dari metode suku kata – metote rangkai kupas).

Metode ini juga disebut metode kata atau metode kata lembaga.

Sumber:  T. W. Solchan, Pendidikan Bahasa Indonesia, Univetsitas Terbuka, 2014

, , ,

Leave a comment

Metode Pembelajaran MMP- Metode SAS


Metode SAS adalah salah satu metode Pembelajaran Membaca Menulis Permulaan.

SAS singkatan dari Struktural Analitik Sintetik. Metode  ini mengawali pelajaran dengan menampilkan kalimat secara utuh. Mula-mula anak diperkenalkan sebuah struktur yang memberi makna lengkap yakni struktur kalimat.

Kemudian melalui proses analitik, anak-anak diajak untuk mengenal konsep kata. Kalimat utuh dijadikan tonggak dasar untuk membaca permulaan ini diuraikan menjadi satuan-satuan bahasa yang lebih kecil  yang disebut kata. Proses analisa ini berlanjut hingga pada wujud satuan bahasa yang terkecil yang tidak bisa diuraikan lagi yakni huruf.

Proses penganalisa/penguraian dalam metode SAS meliputi:

  1. kalimat menjadi kata-kata
  2. kata menjadi suku kata
  3. suku kata menjadi huruf-huruf

Tahap selanjutnya anak didorong untuk melakukan sinstesa (menyimpulkan). Satuan-satuan bahasa yang telah diurai dikembalikan lagi . Huruf-huruf menjadi sukukata  kemudian menjadi kata dan akhirnya kalimat. Dengan Proses sintesis ini anak akan menemukan kembali struktur semual yakni kalimat secara utuh.

Contoh   Bahan ajar dengan metode SAS

Tema: Keluargaku

ini ayah

ini           ayah

i-ni         a-yah

i-n-i       a-y-a-h

ini          ayah

ini ayah

Beberapa manfaat dari metode SAS ini adalah:

  • metode ini sejalan dengan prinsip linguistik yang memandang satuan bahasa terkecil untuk berkomunikasi adalah kalimat . Kalimat dibentuk oleh stauan bahasa yakni kata, suku kata dan fonem (huruf-huruf)
  • mempertimbangkan pengalaman berbahasa anak. karena dimulai dari sesuatu yang dikenal anak
  • sesuai dengan prinsip inkuiri (menemukan sendiri). Anak mengenal dan memahami sesuatu berdasarkan temuannya. Sikap ini akan membantunya dalam mencapai keberhasilan belajar.

, , , , , ,

Leave a comment

Membaca Menulis Permulaan (MMP)


MMP adalah Membaca Menulis Permulaan yang merupakan program pembelajaran yang diorientasikan kepada kemampuan membaca dan menulis permulaan di kelas-kelas awal SD.

Kemampuan membaca  permulaan lebih diorientasikan pada kemampuan membaca tingkat dasar yakni  kemampuan melek huruf. Artinya anak-anak dapa mengubah dan melafalkan lambang-lambang tertulis menjadi bunyi yang bermakna. Pada tahap ini sangat dimungkinkan anak-anak dapat melafalkan lambang-lambang huruf  yang dibacanya tanpa diikuti oleh pemahaman terhadap lambang bunyi tersebut.

Kemampuan melek huruf ini  selanjutnya dibina dan ditingkatkan menuju kemampuan membaca tingkat lanjut yaitu melek wacana.

Kemampuan menulispermulaan tidak jauh berbeda dengan kemampuan membaca permulaan. Pada tingkat dasar/permulaan , pembelajaran menulis diorientasikan pada kemampuan yang bersifat mekanik. Anak-anak dilatih untuk dapat menuliskan lambang-lambang tulis yang jika dirangkaikandalam sebuah struktur, lambang-lambang itu menjadi bermakna.

Dengan kemampuan dasar ini anak-anak, secara perlahan-lahan anak-anak akan digiring pada kemampuan menuangkan gagasan, pikiran, perasaan ke dalam bentuk tulis.

sumber : T, W Solehan  dkk, Pembelajaran Bahasa Indonesia di SD, Universitas Terbuka 2014

, , ,

Leave a comment

Belajar Menggunakan Huruf Besar dalam Kalimat- Presentasi Powerpoint


Judul                               : Belajar Menggunakan Huruf Besar  dalam Kalimat

Satuan Pendidikan    : SD

Kelas/semester           : 2/1

Deskripsi                         :

Media presentasi ini dapat kita gunakan saat mengajak anak untuk lebih memahami penggunaan huruf  besar  seperti nama orang, kota, tempat dll.

Agar anak lebih mudah mencerna, slide ini diselingi  juga dengan permainan tepuk tangan yaitu Tepuk Huruf Besar. Setelah mempresentasikan slide ini, mudah-mudahan pembelajaran dapat lebih menyenangkan dan   menjembatani pemahamaan anak akan penggunaan huruf besar

, , , , ,

11 Comments